OSPEK ITU HANYA OMONG KOSONG
Jika keluar dari zona nyaman yang dimaksud Ari Lesmana adalah hari-hari penuh pembodohan seperti ini, sungguh aku tidak akan percaya padanya. Setelah bangun terlalu pagi, kepercayaan diriku sedikit meningkat; karena berangkat lebih awal maka kemungkinan mendapat hukuman lebih kecil. Tapi yang terjadi justru sebaliknya, seawal apapun datang ke kampus tidak akan pernah menghindarkan kami dari hukuman. Sebab jam lima waktu kampus berarti jam berapapun kami datang ke kampus, kami akan tetap dihukum. Waktu dan keterangan yang menyertai sungguh hanya sebuah ilusi. Kami harus jalan jongkok dari depan gerbang Universitas sampai ke muka kampus yang berjarak sekitar 500 meter. Kami dibuat berkelompok, ada satu senior laki-laki yang mengawasi kami – takut kalau kami tiba-tiba berjalan tegak. Senior itu pasti belum mandi pagi mungkin juga belum tidur. Wajahnya kucel, matanya merah, aroma tubuhnya tidak sedap, aku mencium bau alkohol di sela-sela ucapannya yang hemat tetapi bernada...